Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se Kabupaten Bungo pada Pemilihan Umum Tahun 2024
Hari ini Rabu (4/1), KPU Kabupaten Bungo melaksanakan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se Kabupaten Bungo pada Pemilihan Umum Tahun 2024 kepada 85 orang Anggota PPK terpilih di Amaris Hotel Muara Bungo.
Pelantikan dipimpin langsung oleh Ketua KPU Kabupaten Bungo Muhammad Bisri.
Acara ini juga turut di hadiri oleh jajaran Forkopimda Kabupaten Bungo, Camat se Kabupaten Bungo dan instansi terkait lainnya.
Turut hadir Anggota KPU Kabupaten Bungo Kristian Edi Candra, Syahruddin, Ruslan Minan dan Maryam serta Sekretaris KPUKabupaten Bungo Muhammad Panca Putra, dan seluruh Kepala Subbagian beserta seluruh Staf Sekretariat KPU Kabupaten Bungo.